BeritadefaultKhazanah

Al-Hayat al-Thayyibah fi al-Islam: IMPLEMENTASI ISLAM SEBAGAI “THE WAY OF LIFE”

Dengan uraian di atas dapat dipahami bahwa Islam tidak lain merupakan pandangan hidup (way of life) atau bagaimana cara hidup yang benar menurut Allah, Sang Maha Pencipta, terhadap manusia dan lingkungannya sebagai ciptaanNya. Atas dasar itulah barangkali Allah bertitah kepada manusia agar selalu menghadapkan (memperhatikan) dirinya kepada agama yang lurus (dienul qqoyyim) yang juga dating dari Allah SWT (Q.S. ar-Rum: 43) dan agama yang sesuai dengan konsep penciptaan (fitrah, blueprint) manusia (Q.S ar-Rum: 30).

Sebab bila manusia sebagai ciptaan Allah SWT, hidupnya diatur dengan aturan, maka akan tercapai kehidupan yang baik.

Islam sebagai sumber dan jalan kebenaran yang berasal dari Allah SWT adalah pandangan hidup yang bukan saja diperuntukan bagi kesejahteraan kaum muslimin, melainkan juga bagi semua ummat manusia, rahmat bagi seluruh alam. Islam yang bersumber pada  kebenaran ilahiyah, baik yang terkandung dalam ayat-ayat al Quran dan Sunnah Rasul maupun dalam ayat-ayat kauniyah, adalah jalan, pedoman, dan sekaligus tujuan hidup bagi setiap muslim dimanapun dan dizaman apapun. Islam adalah jalan purna, baik dalam makna penyempurna ajaran-ajaran Allah lewat nabi terdahulu (wahyu) maupun dalam kaitan dengan pandangan hidup manusia yang bersifat ra’yu. Dengan demikian, Islam adalah ajaran yang komplementer terhadap pandangan hidup lainnya.

Untuk selengkapnya silahkan DOWNLOAD

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker