default

Ibadah Adalah Jalan Menuju Keluarga Sakinah

TABLIGH.ID,BANTUL–Ketenangan adalah harta yang berharga dalam keluarga, dan ketenangan ini sering kita kenal dengan istilah sakinah. Tema ketenangan keluarga adalah tema yang sangat penting bagi kaum muslimin. Pasalnya, keluarga adalah unit terkecil dalam masyarakat yang terdiri dari suami-istri, atau suami, istri dan anaknya, atau ayah dan anaknya, atau ibu dan anaknya.

Majelis Tabligh PP ‘Aisyiyah bekerjasama dengan Majelis Tabligh PP Muhammadiyah menyelenggarakan Kajian Harmoni Keluarga yang mengangkat tema tentang membangun ketenangan keluarga melalui ibadah pada Jum’at (8/10). Kajian ini disampaian oleh Nur Hidayani, Koordinator Divisi Pembinaan Mubalighat Majelis Tabligh PP ‘Aisyiyah

Buku yang menjadi rujukan pada materi yang dismpaikan oleh Nur Handayani kali ini adalah buku Tuntunan Menuju Keluarga Sakinah yang diterbitkan oleh Majelis Tabligh PP ‘Aisyiyah. Buku ini merangkum langkah-langkah praktis dalam mewujudkan keluarga yang sakinah.

Nur Handayani mengatakan, “Keluarga itu sehebat apapun, yang penting sekali adalah ketenangnannya.” Ia melanjutkan dengan menguraikan pengertian dari istilah, sakinah, mawadah wa rahmah yang kita sering dengar. “Sakinah dalam keluarga adalah kedamaian, keharmonisan, kekompakan, dan kehangatan.” Ujar Pimpinan Pondok Pesantren Aqwamu Qila ini

“Mawaddah dimaknai sebagai rasa saling mencintai dan menyayangi dengan penuh rasa tanggungjawab.” Kata Nur Handayani, “Rahmah bermakna saling pengertian, penghormatan, dan tanggungjawab satu sama lain.” Sambungnya.

Ia megatakan bahwa sakinah perlu diupayakan dan tidak hadir beitu saja. “Kondisi sakinah tidak hadir begitu saja, tetapi harus diusahakan dan diperjuangkan dengan sabar dan tenang.” Nur Handayani juga mengatakan bahwa ibadah dalam rangka mengingat Allah adalah jalan menuju ketenangan, sesuai pada surat Ar-Ra’du ayat 28, yang artinya: “Yaitu orang-orang yang beriman dan hati mereka menjadi tentram dengan mengingat Allah. Ingatlah, hanya dengan mengingat Allah hati menjadi tentram.

Nur Handayani menutup kajian dengan mengutip Amaliyah yaumiyah keluarga dari buku Tuntunan Menuju Keluarga Sakinah, yakni: pembiasaan shalat berjamaah, pembiasaan shalat sunnah, pembiasaan puasa wajib dan sunnah, pembiasaan tadarus Al-Qur’an dan dzikir, pembiasaan zakat, infaq dan shadaqah, pembiasaan thaharah, menumbuhkan motivasi berhaji, dan membiasakan semangat berkurban. [Fhm]

Tonton selengkapnya :

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker