BeritadefaultIbadah

Ketakwaan Menjadi Sebab Seorang Hamba dicintai Allah Swt

TABLIGH.ID,YOGYAKARTA — Cinta merupakan salah satu instrumen yang disertakan Allah sebagai bagian dari kehidupan makhluk-Nya. Dengan adanya cinta, maka manusia akan saling menyayangi, menghargai, berbuat baik antarsesama.

Lantas bagaimana jika Allah menyatakan cinta kepada hamba-Nya? Anggota Majelis Tabligh PP Muhammadiyah Nur Hidayani menjelaskan lewat Firman Allah QS At-Taubah ayat 7.

Dalam potongan ayat itu, Sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yang bertakwa.

“Karena orang yang paling mulia disisi Allah bukan orang yang kaya, punya jabatan tinggi, melainkan orang yang paling bertaqwa,” tutur Nur Hidayani dalam kanal youtube Majelis Tabligh Muhammadiyah, selasa (5/4).

Dalam hadis, Rasulullah menceritakan penjelasan dari Malaikat Jibril bahwa jika Allah mencintai seorang hamba-Nya, maka Allah langsung menyebut nama seorang manusia itu dan memanggil Jibril untuk mencintainya.

“Kemudian Jibril memanggil seluruh penghuni langit seraya berseru, ‘Sesungguhnya Allah mencintai si fulan maka cintailah dia, maka penghuni langit pun mencintainya, sehingga orang tersebut diterima oleh penduduk bumi,” demikian lanjutan isi Hadis Qudsi.

“Mudah-mudahan kita termasuk orang-orang yang bertaqwa diantara hamba-hamba-Nya,” doa Nur Hidayani. [roni]

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker