BeritaMasjid & MushallaMuballigh

Kuatkan silaturahim dan konsolidasi, Korps Muballigh Muhammadiyah (KMM) Majelis Tabligh Muhammadiyah Gelar Studi Kerja Manajemen

TABLIGH.ID.,BANTUL—Dalam rangka Ikhtiar mengambil peran dalam menyebarkan Islam rahmatan lil alamin dalam bingkai penguatan para dai dan muballighnya sehingga terwujud dakwah yang humanis bukan saling menyalahkan dan dakwah yang terbuka bukan eksklusif Korps Muballigh Muhammadiyah (KMM) Majelis Tabligh Muhammadiyah Gelar Studi Kerja Manajemen pada Sabtu-Ahad (10-11/12) di Tabligh Institut Muhammadiyah.

Studi Kerja Manajemen ditandai dengan Keseriusan KMM Majelis Tabligh diawali dengan studi kerja KMM di Pimpinan Daerah Muhammadiyah Gunung Kidul DIY yang memiliki peran dan tanggungjawab untuk mendidik masyarakat muslim mendapatkan hak pembelajaran agama Islam.

KMM Gunung Kidul berusaha mencukupi kebutuhan muballigh pada masjid dan mushalla Muhammadiyah baik dalam bentuk pembinaan berkelanjutan harian, pekanan, maupun bulanan. Bagaimana kegiatan yang sedang berjalan di PDM Gunung Kidul ini menjadi contoh dalam rangka studi kerja bagi KMM di tempat lainnya.

“Tujuan kegiatan ini antara lain adalah sebagai wadah silaturahim dan konsolidasi antara anggota KMM Muhammadiyah di masing-masing tingkatannya, tempat saling belajar tentang pola pembinaan jamaah Muhammadiyah di akar rumput serta penguatan kompetensi muballigh Muhammadiyah dalam memahami ketentuan, tuntunan, dan kode etik KMM,” Ujar Ketua Panitia Arief Bharata.

Adapun Peserta kegiatan gelombang I ini maksimal berjumlah 30 orang peserta, yang terdiri dari Wakil Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah yang membidangi Majelis Tabligh, Ketua atau Wakil Ketua Majelis Tabligh Pimpinan Wilayah Muhammadiyah, Ketua Korps Muballigh Muhammadiyah Majelis Tabligh PWM, Undangan khusus.

 

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker